Jujur: Nilai Mahal

Salam pembaca, telah kian lama saya tidak menuangkan ide-ide segar untuk self-helping setidaknya bisa untuk meringankan pemikiran yang sudah menumpuk kian lama, langsung saja yah.

Saya awali dengan pertanyaan: Apakah yang paling mahal saat ini di dunia? mungkin emas, berlian, atau bahkan intan yang tak ternilai harganya. Tapi itu salah. Saat ini yang paling mahal adalah jujur. Bayangkan sudah berapa lama kita hidup dalam kebohongan? mungkin sedikit dai tulisan ini menyadarkan pada kita bahwa sebenarnya jujr adalah bagian hidup kita yang tidak perlu disembunyikan lagi, apalagi demi gengsi.

Jujur memiliki dampak yang sangat besar dalam kehidupan, entah itu jujur dalam keluarga ataupun dalam bisnis. Menelitik arti jujur sendiri memiliki artian mengatakan apa yang ada dikenyataannya. Sungguh ironis memang jika jujur dianggap sebuah momok jelek bagi pemilik kekuasaan yang sering menggunakan topeng dalam kesehariannya.

Pertama, jujur menjauhkan kita dari sifat buruk sangka (Su'udzon). Mungkin dunia dewasa kini telah memberikan kita terlalu banyak asumsi mati jika mempercayai orang begitu saja. Bayangkan untuk urusan keluarga saja bisa hancur karena kita tidak jujur sekali saja. Apalagi untuk urusan kantor yang begitu banyak musuh. Maka maukah kita tetap dipercaya orang lain, marilah jujur mulai dari diri sendiri hingga orang lain.

Kedua, jujur mampu menumbuhkan sifat percaya. Percaya kepada orang lain adalah hal penting supaya kita tidak digandrungi oleh sifat was-was yang tinggi. Akankah mungkin seorang yang sudah bohong akan tidur dengan pulas, rasanya tidak. Akan adanya rasa was-was atau ketakutan yang timbul dalam dirinya sendiri. Jadi untuk apa menyusahkan diri kita jika hanya dengan jujur hidup kita akan tenang dan dipercaya orang lain.

Ketiga, jujur membuat kita lebih percaya diri. Maksudnya dengan jujur kita tidak perlu takut akan kesalahan yang dibuat-buat, toh memang kita sudah jujur apalagi yang perlu dikhawatirkan. Bayangkan orang yang tidak jujur, dijamin keringat dingin akan mengucur dan bibirnya gemetar bila ditanya.

Kawan pembaca, dengan detik yang baru ini, marilah kita jujur, tanpa perlu membuat sebuah istana yang mahal atau perhiasan yang tak ternilai, dengan jujur kita akan menjadi makhluk yang mahal seantreo dunia. Jadikan jujur sebagai jubah kita akan ajakan setan yang tak berguna dan hawa nafsu yang tidak bisa dijamin kebenarannya. Semoga dengan ini hati kita menjadi lebih baik lagi dan seperti biasanya dengan jujur senyum itu akan tumbuh dengan sendirinya. hati tenang dan jiwa akan tentram. :)



Salam Senyum,


Freddy Yakob

Postingan Populer